Social Icons

Selasa, 30 Juli 2013

INI YANG PERTAMA KURA-KURA PUNYA AKUN FACEBOOK DAN BERKEPALA DUA



 Sumber foto facebook " https://www.facebook.com/thelmaandlouise.turtle

Menakjubkan berita yang datang dari San Antonio Amerika Serikat  yang mengabarkan tentang kura-kura berkepala Dua yang lahir sebulan lalu tepatnya pada tanggal 18 Juni 2013 di Kebun Binatang San Antonio Amerika Serikat yang lalu diberi Nama Thelma dan Luoise,  yang menarik kura-kura ini telah menuai kepopuleran hingga kedunia  maya.

Karena kepopulerannya Thelma and Louise   memiliki Akun Facebook sendiri yang dirilis pada  Minggu 28 Juli 2013, yang mengagumkan sejak dirilis kurang dari 2 x 24 jam Akun Facebook mereka telah mempunyai lebih dari 4.204  akun pertemanan, dan akan terus bertambah seiring waktu  siapa tahu pembaca yang budiman ingin berteman atau melihat Akun Facebook Thelma and Louise anda tinggal Share " https://www.facebook.com/thelmaandlouise.turtle " dan membaca status atau melihat fotonya.

Pada hari Minggu 28 Juli 2013 bertepatan dengan Hari dimana Akun Facebook Thelma and Louise  dilouncing sebuah  foto unik milik si kembar Thelma and Louise kura-kura berwarna garis-garis kuning dan abu-abu diunggah , mereka nampak seakan tengah berbincang sembari berenang di akuarium yang diperuntukkan kepada mereka..

Jurubicara Kebun Binatang San Antonio kepada Boston.com  dan dirilis juga oleh MetroNews mengatakan bahwa " kini Louise (kepala kiri) dan Thelma (kanan) sudah mulai asyik berenang dan makan. Kedua kepala juga tampak rukun satu sama lain.

Dikabarkan selanjutnya bahwa saat ini Thelma and Louise tinggal di Friedrich Aquarium, Kebun Binatang San Antonio. Amerika Serikat, mau mengikuti perkembangannya share and klik saja akun Facebook mereka ***